Pengertian Retikulum Endoplasma, Struktur Serta Fungsi Retikulum Endoplasma

Apa pengertian retikulum endoplasma ? Retikulum Endoplasma merupakan salah satu organel sel dengan bentuk seperti benang benang yang kemudian bermuara pada nukleus atau inti sel. Retikulum Endoplasma memiliki struktur yang sama seperti membran sel yaitu terdiri dari dua lapisan lipid. Retikulum Endoplasma sendiri memiliki ketebalan sekitar 4 nm. 

Ada berbagai macam zat yang terkandung pada Retikulum Endoplasma, diantaranya ialah protein, lemak dan berbagai enzim yang membantu dalam proses metabolisme lemak, detoksifikasi dan juga sintesa protein. 
Pengertian Retikulum Endoplasma, Struktur Serta Fungsi Retikulum Endoplasma

Struktur Retikulum Endoplasma 

Retikulum Endoplasma terbagi kedalam dua kategori yakni Retikulum Endoplasma halus dan juga Retikulum Endoplasma kasar. Kedua macam dari Retikulum Endoplasma ini menyusun suatu sistem membran yang melingkupi suatu ruang. Retikulum Endoplasma kasar merupakan organel yang berhubungan atau berbatasan dengan membran yang memiliki susunan seperti kantong pipih yang disebut dengan sisterna. Sisterna sendiri merupakan bagian dalam dari suatu menbran, sedangkan bagian luar dari suatu membran disebut dengan sitosolik. 

1. Retikulum Endoplasma Halus
Retikulum Endoplasma halus memiliki bentuk seperti labirin yang halus, saling terhubung dan juga saling berinfiltrasi dalam sitoplasma. Retikulum Endoplasma jenis ini memiliki fungsi dalam sistem metabolisme yaitu metabolisme karbohidrat, sintesis lipid, konsentrasi kalsium, dan juga sebagai tempat melekatnya reseptor paa protein yang ada di membran sel. 

Retikulum Endoplasma Halus merupakan jalinam jaringan tubuli tubuli yang saling berkaitan tanpa adanya Ribosom. Retikulum Endoplasma jenis ini banyak ditemui pada sel sel yang ada pada organ organ reproduksi diamana sel tersebut memproduksi hormon steroid seperti hormon testosteron dan juga hormon estrogen. 

Retikulum Endoplasma Halus yang terdapat pada beberapa bagian otot juga disebut sebagai Retikulum sarkoplasma. Retikulum ini menyimpan ion kalsium. 

2. Retikulum Endoplasma kasar 
Berbeda dengan Retikulum Endoplasma halus, Retikulum jenis ini justru memiliki bintik bintik yang merupakan Ribosom. Fungsi utama dari Retikulum Endoplasma ini ialah sebagai tempat síntesis protein. Organel ini memiliki ciri yang snagat khusus, yakni pada setiap lembaranya terdapat dua membran sel yang menyusun yang kemudian menjadi satu di bagian tepi. Membran membran ini dibatasi oleh kantong yang berbentuk sakulus.

Bentuk dari sakulus sebenarnya bervariasi, namun pada Retikulum Endoplasma kasar, sakulus berbentuk dengan lebih terarah, simetris dan juga paralel antara satu kantong dengan kantong lainnya. 
Berdasarkan hasil penelitian, semakin aktif sebuah sel, maka semakin banyak pula jumlah Ribosom dan juga sikulusnya. 

3. Retikulum Endoplasma Sarkoplasmik
Retikulum ini merupakan jenis khusus dari Retikulum Endoplasma halus yang dapat ditemui pada otot licin dan juga otot lurik. Kandungan protein didalamnya menjadi perbedaan daro Retikulum Endoplasma halus dan Retikulum Endoplasma Sarkoplasmik. 

Jika pada Retikulum Endoplasma halus berfungsi untuk mensintesis molekul, maka pada Retikulum Endoplasma Sarkoplasmik untu memompa dan menyimpan ion kalsium. 

Fungsi Retikulum Endoplasma 

Berikut ini ulasan beberapa fungsi dari Retikulum Endoplasma. 

  1. Berfungsi sebagai tempat penyimpanan kalsium, dan apabila sel mengalami kontraksi maka kalsium akan dipindahkan ke sitosol
  2. Merupakan penampung sintesis protein sebelum disalurkan ke kompleks Golgi dan kemudian dikeluarkan dari dalam sel
  3. Memodifikasi protein yang telah disintesis oleh Ribosom untu disalurkan pada Golgi 
  4. Mensintesis lemak dan juga kolesterol 
  5. Transportasi molekul serta sel satu dengan sel lainnya 

Membedakan Retikulum Endoplasma kasar dan Retikulum Endoplasma Halus 

Untuk membedakan Retikulum Endoplasma kasar dan Retikulum Endoplasma Halus caranya dapat dilihat dari penampilannya. Yaitu apabila retikulum memiliki permukaan yang kasar maka bisa dipastikan itu merupakan Retikulum Endoplasma kasar namun jika sebaliknya yaitu halus maka bisa dipastikan itu merupakan Retikulum Endoplasma halus.

Selain itu pada Retikulum Endoplasma kasar terdapat seperti cakram yang diatur dalam baris teratur sedangkan pada Retikulum Endoplasma halus akan terlihat jaring tubulus yabg saling terhubung. 

0 Response to "Pengertian Retikulum Endoplasma, Struktur Serta Fungsi Retikulum Endoplasma"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel